PENASARAN DENGAN PANTAI SUNDAK GUNUNG KIDUL?
Pantai sundak merupakan salah satu pantai yang terletak di Kabupaten Gunung Kidul Yogyakarta.Gunung Kidul dikenal dengan deretan pantainya yang cantik masih perawan,salah satunya adalah Pantai Sundak kalau anda pergi kesana pasti akan sangat terpesona dengan keindahan pantainya.Pantai ini terletak didaerah Wonosari sekitar 3 KM dari Pantai kukup.Meskipun Pantai Sundak tidak terlalu besar,namun pantai ini menyajikan sebuah keindahan alam yang alami dan sangat menyenangkan.Dengan ukurannya yang tidak terlalu besar ini mengakibatkan Pantai sundak tidak terlalu ramai dikunjungi orang sehingga keindahannya dapat anda nikmati dengan maksimal tanpa terganggu dengan keramaian.Kali ini Portal wisata dan hotel akan memberikan sedikit ulasan tentang Pantai Sundak Gunung Kidul Yogyakarta.
Pantai sundak tepatnya terletak di Desa Sidoharjo,Kecamatan Tepus,Kabupaten Gunung Kidul untuk mencapai lokasi tersebut,dibutuhkan waktu kira-kira 2,5 jam dari kota Yogyakarta.Anda bisa melewati jalur Wonosari untuk menuju Tepus,Gunug Kidul.Jalan yang mennjak seperti pegunungan dan udara yang sejuk sangat terasa disaat anda memasuki kota Wonosari.Dan disaat anda menuju tepus akan disuguhkan pemandangan bentangan bukit-bukit kecil serta ladang milik warga menambah indahnya dalam perjalanan anda.
Setelah menempuh perjalanan yang agak lumayan kurang lebih 2,5 jam akhirnya sampai di Pantai Sundak dan kami bergegas untuk mencari tempat parkir.Jarak parkiran ke bibir pantai tidaklah jauh kira-kira 30-40 meter.Memang panatai ini tidak sepanjang pantai-pantai lain yang ada digunung kidul,akan tetapi Pantai Sundak memberikan pesona keindahan alamnya dan beningnya air pantai membuat karang-karang kecil yang bertebaran disepanjang bibir pantai terlihat dengan sangat jelas.
Disamping kanan dan kiri pantai terdapat sebuah batu karang yang besar.Batu karang tersebut untuk memisahkan Pantai Sundak dengan pantai yang lainnya.Namun jika anda menengok kesalah satu sisi pantai,maka mata anda akan dihadapkan dengan pemandangan sebuah Goa,didalamnya terdapat sumber mata air tawar,sangat mengagumkan.
Dulu ada sebuah Fenomena di Pantai ini ada suatu kejadian yang menarik,ada seekor anjing sedang berlarian didaerah pantai dan memasuki gua karang bertemulah dengan seekor landak.Karena merasa lapar akhirnya si Anjing tersebut bermaksud memakan landak laut itu akan tetapi si landak menghindar.Terjadilah sebuah perkelahian dan akhirnya dimenangkan oleh si anjing tersebut dengan memakan setengah tubuh landak laut tersebut dan keluar dari gua dengan rasa bangga.Perbuatan anjing itu akhirnya diketahui oleh pemiliknya,beliau mengecek didalam gua,ternyata pemilik menemukan setengah tubuh landak laut yang tersisa.Nah sejak itulah akhirnya muncul nama Sundak (Anjing dan Landak)
Diluar dugaan ternyata perkelahian itu membawa berkah bagi penduduk setempat.Setelah puluhan tahun kekurangan air,akhirnya penduduk menemukan sumber mata air.Air didalam gua tersebut dimanfaatkan untuk kehidupan penduduk,dari dalam gua tersebut dipasangi pipa untuk menghubungkan dengan penduduk setempat.Penemuan sumber mata air tersebut akhirnya dapat mengobati kekecewaan penduduk yang sebelumnya membuat sumut tapi tergenang dengan air laut.
Dipantai Sundak juga terdapat warung-warung makan yang menjual masakan laut,akan tetapi disekitar pantai ini tidak terdapat penginapan,kalau anda ingin bermalam dipantai bawalah tenda dari rumah.Selain itu juga disediakan tempat parkir yang cukup serta kamar mandi umum,anda bisa kencing,mandi maupun wudhu disitu.
Berawal dari Yogyakarta menuju ibukota Gunung Kidul,Wonosari,para wisatawan bisa naik bus dari terminal Giwangan Yogyakarta.Anda dapat memilih mini bus atau bus besar.Perjalanan ini memakan waktu sekitar 1 jam perjalanan.Sesampainya dikota Wonosari,biasanya penumpang bus akan diturunkan dipasar Wonosari atau daerah pertokoan disana.Kemudian carilah bus kecil yang jurusan Pantai Baron atau Krakal.Apabila para wisatawan berangkat dari Yogyakarta menggunakan sepeda motor kurang lebih memakan waktu 2 jam.
Demikianlah sedikit informasi tentang Pantai Sundak Gunung Kidul Yogyakarta,apabila anda penasaran dengan pantai ini,segera kunjungi disana anda akan disajikan dengan pemandangan dan keindahan pantainya yang luar biasa.Ikuti terus postigan selanjutnya.Terima Kasih
PANTAI SUNDAK GUNUNG KIDUL
Pantai sundak tepatnya terletak di Desa Sidoharjo,Kecamatan Tepus,Kabupaten Gunung Kidul untuk mencapai lokasi tersebut,dibutuhkan waktu kira-kira 2,5 jam dari kota Yogyakarta.Anda bisa melewati jalur Wonosari untuk menuju Tepus,Gunug Kidul.Jalan yang mennjak seperti pegunungan dan udara yang sejuk sangat terasa disaat anda memasuki kota Wonosari.Dan disaat anda menuju tepus akan disuguhkan pemandangan bentangan bukit-bukit kecil serta ladang milik warga menambah indahnya dalam perjalanan anda.
Setelah menempuh perjalanan yang agak lumayan kurang lebih 2,5 jam akhirnya sampai di Pantai Sundak dan kami bergegas untuk mencari tempat parkir.Jarak parkiran ke bibir pantai tidaklah jauh kira-kira 30-40 meter.Memang panatai ini tidak sepanjang pantai-pantai lain yang ada digunung kidul,akan tetapi Pantai Sundak memberikan pesona keindahan alamnya dan beningnya air pantai membuat karang-karang kecil yang bertebaran disepanjang bibir pantai terlihat dengan sangat jelas.
Disamping kanan dan kiri pantai terdapat sebuah batu karang yang besar.Batu karang tersebut untuk memisahkan Pantai Sundak dengan pantai yang lainnya.Namun jika anda menengok kesalah satu sisi pantai,maka mata anda akan dihadapkan dengan pemandangan sebuah Goa,didalamnya terdapat sumber mata air tawar,sangat mengagumkan.
Dulu ada sebuah Fenomena di Pantai ini ada suatu kejadian yang menarik,ada seekor anjing sedang berlarian didaerah pantai dan memasuki gua karang bertemulah dengan seekor landak.Karena merasa lapar akhirnya si Anjing tersebut bermaksud memakan landak laut itu akan tetapi si landak menghindar.Terjadilah sebuah perkelahian dan akhirnya dimenangkan oleh si anjing tersebut dengan memakan setengah tubuh landak laut tersebut dan keluar dari gua dengan rasa bangga.Perbuatan anjing itu akhirnya diketahui oleh pemiliknya,beliau mengecek didalam gua,ternyata pemilik menemukan setengah tubuh landak laut yang tersisa.Nah sejak itulah akhirnya muncul nama Sundak (Anjing dan Landak)
Diluar dugaan ternyata perkelahian itu membawa berkah bagi penduduk setempat.Setelah puluhan tahun kekurangan air,akhirnya penduduk menemukan sumber mata air.Air didalam gua tersebut dimanfaatkan untuk kehidupan penduduk,dari dalam gua tersebut dipasangi pipa untuk menghubungkan dengan penduduk setempat.Penemuan sumber mata air tersebut akhirnya dapat mengobati kekecewaan penduduk yang sebelumnya membuat sumut tapi tergenang dengan air laut.
Dipantai Sundak juga terdapat warung-warung makan yang menjual masakan laut,akan tetapi disekitar pantai ini tidak terdapat penginapan,kalau anda ingin bermalam dipantai bawalah tenda dari rumah.Selain itu juga disediakan tempat parkir yang cukup serta kamar mandi umum,anda bisa kencing,mandi maupun wudhu disitu.
RUTE ATAU AKSES JALAN MENUJU PANTAI SUNDAK
Berawal dari Yogyakarta menuju ibukota Gunung Kidul,Wonosari,para wisatawan bisa naik bus dari terminal Giwangan Yogyakarta.Anda dapat memilih mini bus atau bus besar.Perjalanan ini memakan waktu sekitar 1 jam perjalanan.Sesampainya dikota Wonosari,biasanya penumpang bus akan diturunkan dipasar Wonosari atau daerah pertokoan disana.Kemudian carilah bus kecil yang jurusan Pantai Baron atau Krakal.Apabila para wisatawan berangkat dari Yogyakarta menggunakan sepeda motor kurang lebih memakan waktu 2 jam.
Peta Lokasi Pantai Sundak
Demikianlah sedikit informasi tentang Pantai Sundak Gunung Kidul Yogyakarta,apabila anda penasaran dengan pantai ini,segera kunjungi disana anda akan disajikan dengan pemandangan dan keindahan pantainya yang luar biasa.Ikuti terus postigan selanjutnya.Terima Kasih